TUGAS V-CLASS 1 KOMUNIKASI DIGITAL (Definisi
Komunikasi Digital)
SOAL
:
1.
Sebutkan dan jelaskan macam-macam saluran komunikasi yang sekarang ini umum
dipakai
2.
Jelaskan ciri atau spesifikasi Frequency Shift Keying (FSK) dan Binary
Frequency Shift Keying (BFSK)
3.
Jelaskan tentang Pulsa Code Modulation
4.
Jelaskan tentang jaringan satelit, sebutkan kelebihan dan kekurangan
jaringan satelit.
JAWABAN :
1.
Saluran
komunikasi yang sekarang umum dipakai dibagi 3,yaitu :
a.
Saluran
antar Pribadi
b.
Saluran
media massa
c.
Forum
media
A.
SALURAN
ANTAR PRIBADI
Saluran antar pribadi / Media antar
pribadi (inter perssonal), adalah media yang memungkinkan para pihak yang
berkomunikasi dapat berkomunikasi secara langsung, baik dengan tatap muka.
-
Contoh: percakapan antar individu, diskusi dalam kelompok kecil, pertemuan
di dalam maupun di luar ruangan, atau menggunakan alat.
-
Contoh: melalui telepon, chating lewat internet, dan menggunakan teleconference.
Ciri - ciri yang harus diperhatikan dalam penerapan saluran antar pribadi,
yaitu:
·
Saluran antar pribadi sebenarnya merupakan
saluran ganda (multi
channels), di dalam berkomunikasi tatap muka memperhatikan bahasa
yang digunakan, serta menyangkut ekspresi raut muka, pakaian yang dikenakan,
tingkat kelantangan suara, waktu dan tempat yang tepat untuk berkomunikasi.
·
Saluran antar pribadi sering menghadapi
hambatan (barrier)
yang berupa: kesenjangan budaya, generalisasi yang salah, serta perilaku yang
mencurigakan.
B.
SALURAN
MEDIA MASSA
Saluran media masa adalah segala bentuk
media masa (media cetak, media elektronik, dan multi media) yang dapat
digunakan oleh pihak-pihak yang berkomunikasi untuk menyampaikan pesan-pesan
mereka.
Contoh dari media
cetak adalah surat kabar, tabloid, majalah, jurnal ilmiah, poster, leaflet,
folder, serta brosur. Media elektronik dapat berbentuk audio suara (radio, pita
rekaman atau tipe recorder dan CD/compact disc), atau
audio visual (ex: film, TV,VCD). Serta multi media merupakan segala bentuk
produk media (cetak dan audio visual) yang digabungkan dalam satu peket media
komunikasi.
Keuntungan dari media
massa yaitu lebih efektif dan lebih murah untuk mengenalkan suatu inovasi pada
bagian penumbuhan minat serta penyadaran masyarakat.
Tetapi tentunya
disetiap keuntungan pasti ada kerugian. Beberapa kerugian yang dapat dijabarkan
yaitu :
a) Pesan yang disampaikan
sering kurang jujur,
b) Bahasa dan kalimat (istilah)
yang digunakan seringkali kurang akrab dengan masyarakat penerima manfaatnya,
c) Isi pesan sering kurang
memperhatikan kebutuhan pembangunan masyarakat,
d) Isi pesan sering kali terlalu
berorientasi kepada masalah-masalah teknis,
e) Isi pesan kurang
memperhatikan sistem nilai yang berlaku di dalam masyarakat.
C.
FORUM
MEDIA
Forum media adalah saluran komunikasi yang berupa sekelompok kecil orang
yang dapat saling tatap muka untuk berkomunikasi (mendiskusikan pesan-pesan
tertentu) yang diterima media masa. Bentuk-bentuk forum media yang dapat kita
jumpai dalam kehidupan sehari-hari adalah: kelompok belajar, kelompok
pendengar, dan kelompok pencapir ( kelompok pendengar, pembaca, dan pemirsa
televisi).
2.
Ciri / Spesifikasi
Frequency Shift Keying (FSK) dan Binary Frequency Shift Keying (BFSK) :
A.
FREQUENCY SHIFT
KEYING (FSK)
Metode ini merupakan suatu bentuk modulasi yang
memungkinkan gelombang modulasi menggeser frekuensi output gelombang pembawa.
Pergeseran ini terjadi antara harga-harga yang telah ditentukan semula dengan
gelombang output yang tidak mempunyai fase terputus-putus. Dalam proses
modulasi ini besarnya frekuensi gelombang pembawa berubah-ubah sesuai dengan
perubahan ada atau tidak adanya sinyal informasi digital. FSK merupakan metode
modulasi yang paling populer. Dalam proses ini gelombang pembawa digeser ke
atas dan ke bawah untuk memperoleh bit 1 dan bit 0.
Bentuk dari modulated Carrier FSK mirip dengan hasil
modulasi FM. Secara konsep, modulasi FSK adalah modulasi FM, hanya disini tidak
ada bermacam-macam variasi /deviasi ataupun frekuensi, yang ada hanya 2
kemungkinan saja, yaitu More atau Less (High atau Low, Mark atau Space).
Tentunya untuk deteksi (pengambilan kembali dari kandungan Carrier atau proses
demodulasinya) akan lebih mudah, kemungkinan kesalahan (error rate) sangat
minim/kecil. Umumnya tipe modulasi FSK dipergunakan untuk komunikasi data dengan
Bit Rate (kecepatan transmisi) yang relative rendah, seperti untuk Telex dan
Modem-Data dengan bit rate yang tidak lebih dari 2400 bps (2.4 kbps).
Berikut adalah gambar dari Sinyal Modulasi Digital
Frequency Shift Keying (FSK) :
B.
BINARY FREQUENCY
SHIFT KEYING (BFSK)
FSK biner adalah sebuah bentuk modulasi
sudut dengan envelope konstan yang mirip dengan FM konvensional, kecuali bahwa
dalam modulasi FSK, sinyal pemodulasi berupa aliran pulsa biner yang bervariasi
diantara dua level tegangan diskrit sehingga berbeda dengan bentuk perubahan
yang kontinyu pada gelombang analog. Ekpresi yang umum untuk sebuah sinyal FSK
biner adalah:
Dengan FSK biner, ada suatu perubahan frekuensi
output setiap adanya perubahan kondisi logic padasinyal input. Sebagai
konsekuensinya, laju perubahan output adalah sebanding dengan laju perubahan
input.Dalam modulasi digital, laju perubahan input pada modulator disebut bit
rate dan memiliki satuan bit per second (bps). Laju perubahan pada output modulator
disebut baud atau baud rate dan sebandingdengan keterkaitan waktu pada
satu elemen sinyal output. Esensinya, baud adalah kecepatan simbol perdetik.
Dalam FSK biner, laju input dan laju output adalah sama; se hingga, bit rate dan baud rate adalah sama
3.
Penjelasan tentang Pulse
Code Modulation :
PCM merupakan
metode umum untuk mengubah sinyal analog menjadi sinyal digital.
Dalam sistem digital, sinyal analog yang dikirimkan cukup dengan sampel-sampelnya saja.
Sinyal suara atau gambar yang masih berupa sinyal listrik analog diubah menjadi sinyal listrik digital melalui 4 tahap utama, yaitu : 1. Sampling
Dalam sistem digital, sinyal analog yang dikirimkan cukup dengan sampel-sampelnya saja.
Sinyal suara atau gambar yang masih berupa sinyal listrik analog diubah menjadi sinyal listrik digital melalui 4 tahap utama, yaitu : 1. Sampling
2. Kuantisasi
3. Coding
4.
Multiplexing
Dimana :
Sampling :
Proses pengambilan sample atau contoh besaran sinyal analog pada titik tertentu secara teratur dan berurutan.
Kuantisasi :
Proses menentukan segmen-segmen dari amplitudo sampling dalam level-level kuantisasi. Amplitudo dari masing-masing
sample dinyatakan dengan harga integer dari level kuantisasi yang terdekat.
Coding : Proses mengubah (mengkodekan) besaran amplitudo
sampling ke bentuk kode digital biner.
Multiplexing :
Dari banyak input menjadi satu output. Dengan fungsi untuk penghematan transmisi menjadi dasar penyambungan digital.
4.
Penjelasan tentang
satelit beserta kelebihan dan kekurangannya :
Satelit
merupakan sebuah benda di angkasa yang berputar mengikuti rotasi bumi. Satelit
dapat dibedakan berdasarkan bentuk dan keguaananya seperti: satelit cuaca,
satelit komonikasi, satelit iptek dan satelit militer.Untuk dapat beroperasi
satelit diluncurkan ke orbitnya dengan bantuan roket. Negara -negara maju
seperti Amerika Serikat, Rusia, Perancis dan belakangan Cina, telah memiliki
stasiun untuk melontarkan satelit ke orbitnya.
Seluruh
pergerakan satelit dipantau dari bumi atau yang lebih dikenal dengan stasiun
pengendali. Cara kerja dari satelit yaitu dengan cara uplink dan downlink.
Uplink yaitu transmisi yang dikirim dari bumi ke satelit, sedangkan downlink
yaitu transmisi dari satelit ke stasiun bumi.
Komunikasi satelit pada dasarnya berfungsi
sebagai repeater di langit. Satelit juga menggunakan transponder, yaitu sebuah
alat untuk memungkinkan terjadinya komunikasi 2 arah. Umumnya komunikasi
satelit menggunakan banyak tranponders. Contohnya Intelsat VIII menggunkan 44
transponders dapat mengakomodir 22.500 telepon sirkuit dan 3 channel TV, pada
masa sekarang ini sampai bisa mengakomodir komunikasi di Asia dan Afrika.
Antena
satelit sangat penting peranannya dalam jaringan komunikasi satelit. Karena
benda yang ini berfungsi sebagai penerima transimisi di setiap kawasan di
dunia. Sedangkan satellite spacing (penempatan satelit) digunakan agar dalam
melakukan transmisi lebih mudah berdasarkan kawasannya. Sedangkan power system
yang digunakan oleh satelit diperoleh melalui sinar matahari yang diubah ke
bentuk listrik yang menggunakan Sel surya (Solar cells). Selain itu, satelit
juga dilengkapi dengan sumber tenaga yang berdurasi 12 tahun yang merupakan
bahan bakarnya agar dapat beroperasi.
KELEBIHAN SATELIT :
1.
Satelit
mampu memberikan koneksi dimana saja, karena satelit memiliki range yang
sangat luas, dan juga satelit tidak memerlukan LOS ( line of sight ) untuk
berkomunikasi tidak seperti BTS pada system komunikasi selular. Dan juga
komunikasi menggunakan satelit tidak terpengaruh akan jarak.
2.
Satelit
memiliki jangkauan cukup luas, baik nasional maupun internasional. Jadi dengan
satelit memungking komunikasi antar provinsi dalam suatu negara, maupun
komunikasi antar negar.
3.
Komunikasi
dapat dilakukan secara point to point maupun ke banyak titik sekaligus secara
broadcasting maupun multicasting.
4.
Satelit
menyediakan bandwidth lebar dan kecapatan akses bit yang tinggi
5.
Pemasangan
stasiun bumi atau VSAT dapat dilakukan dimana saja asalkan masih dalam area
cakupan dari satelit.
6.
Satelit
sangat ideal untuk daerah yang masih belum memiliki infastruktur telekomunikasi
yang memadai karena satelit dapat menjangkau daerah tersebut asalkan daerah
tersebut masih dalam daerah yang dapat dijangkau satelit.
KEKURANGAN SATELIT :
1.
Besarnya
throughput akan terbatasi karena delay propagasi satelite geostasioner. Kini
berbagai teknik protokol link sudah dikembangka sehingga dapat mengatasi
problem tersebut. Diantaranya penggunaan Forward Error Correction yang menjamin
kecilnya kemungkinan pengiriman ulang,
2.
Waktu yang
dibutuhkan dari satu titik di atas bumi ke titik lainnya melalui satelite
adalah sekitar 700 milisecond (latency), sementara leased line hanya butuh
waktu sekitar 40 milisecond. Hal ini disebabkan oleh jarak yang harus ditempuh
oleh data yaitu dari bumi ke satelite dan kembali ke bumi. Satelite
geostasioner sendiri berketinggian sekitar 36.000 kilometer di atas permukaan
bumi.
3.
Satelit
sangat sensitif cuaca dan curah hujan yang tinggi, Semakin tinggi frekuensi
sinyal yang dipakai maka akan semakin tinggi redaman karena curah hujan.
4.
Pembuatan
satelit memakan biaya besar. Up Front Cost satelit tinggi
contohnya untuk Satelit GEO: Spacecraft, Ground Segment & Launch memakan
biaya sekitar US $ 200 jt, dengan asuransi: $ 50 jt.
5.
Distance
insensitive dimana biaya yang dikeluarkan untuk
komunikasi jarak pendek maupun komunikasi jarak jauh relatif sama.
6.
Satelit
hanya akan efisien dalam memberikan keuntungan jika jumlah user besar dan
kapasitas digunakan secara intensif.
7.
Satelit
menggunakan Forward Error Correction yang menjamin kecilnya
kemungkinan pengiriman ulang.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar